Inayma Kembali Hadir di Vision+ Original Terbaru TLC: TV, Love, Cinema

inayma vision+

Inayma dikabarkan kembali hadir pada Vision+ Original terbaru yang berjudul TLC: TV, Love, Cinema yang akan rilis pada 21 Juli 2023 mendatang. Bagi kamu yang sudah kangen dengan Inayma, ini adalah kesempatan yang tepat untuk kamu.

Inayma akan memainkan peran penting di serial drama romantis terbaru persembahan Vision+ kali ini. Artis yang memiliki nama asli Indira Ayu Maharani terakhir kali hadir di Vision+ ketika bermain di Vision+ Original “Creepy Valentine”.

Aktingnya menuai banyak pujian dan semakin melambungkan karirnya di dunia film.

Tentu kamu penasaran seperti apa Inayma saat berakting di series terbaru ini bukan? Simak artikel ini sampai selesai biar kamu menemukan jawabannya.

Inayma Hadir di Series TLC: TV, Love, Cinema

Indira Ayu Maharani atau yang biasa disapa Inayma, merupakan wanita cantik yang memiliki segudang bakat. Selain berakting, Inayma juga seorang presenter dan content creator.

Dalam dunia akting, dirinya memiliki banyak pengalaman, dimulai dari berperan pada sebuah film pendek, kemudian membawanya untuk bermain dalam sebuah series drama horor yang berjudul “Creepy Valentine” dan tayang di Vision+.

Kemudian sekarang Inayma akan kembali hadir di Vision+ bersama dengan series terbaru yang berjudul “TLC: TV, Love, Cinema”. Dirinya akan memerankan beberapa tokoh pada kumpulan kisah drama yang hadir di original series tersebut.

Kehadiran dirinya tentunya sudah sangat kalian tunggu bukan? Parasnya yang cantik dan kepiawaiannya dalam berakting, pastinya akan menjadikan series ini sangat rekomen untuk kalian streaming secara langsung.

Baca Juga: Link Streaming Vision+ Original TLC: TV, Love, Cinema

Sinopsisnya menceritakan kumpulan kisah cinta yang tak lekang oleh waktu dan tak pernah habis untuk digali dan disajikan sebagai cerita yang indah. Tiap episode akan menceritakan lika liku seseorang dalam menemukan cinta sejatinya.

Ini seperti sebuah antologi film yang dikemas dalam satu paket. Inayma akan hadir pada beberapa episode dengan role yang berbeda.

Lalu bagaimana cara menonton series drama romantis ini? Mudah, kamu hanya perlu menstreamingnya melalui aplikasi streaming terbaik, Vision+.

So, jika kamu penggemar Inayma, jangan sampai melewatkan Vision+ Original TLC: TV, Love, Cinema.

 

 

 

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *