Finalis The Voice Kids Indonesia musim pertama, Shakira Jasmine akan berperan dalam sebuah series bertemakan e-sport yang berjudul The One. Segera tayang di Vision+.
Nama Shakira Jasmine menjadi perbincangan setelah berduet dengan Ariel Noah di acara festival musik Pestapora 2023 dengan membawakan lagu Satu Hati. Ternyata ia merupakan penyanyi berusia muda, 21 tahun. Berikut biodatanya:
- Nama: Alifa Putri Shakira Jasmine
- Tempat Tanggal Lahir: Cimahi, 12 Oktober 2002
- Kebangsaan: Indonesia
- Agama: Islam
- Pendidikan: Universitas Pendidikan Indonesia program studi Ilmu Gizi
- Akun Instagram: @shakirajsmn
Shakira lahir dari keluarga dengan latar belakang seni. Ayahnya (Teguh Firman Aditya) merupakan seorang bassist dan sempat bermain musik dengan Inka Christie, sedangkan ibunya (Irma Ria) adalah penari.
Sering mendengar ibunya bernyanyi sejak usia empat tahun, membuat Shakira menggemari dunia musik. Ia pun mulai fokus mengasah bakat menyanyinya dengan kursus vokal sejak kelas enam SD.
Tak hanya menekuni dunia musik, Shakira juga bermain dalam Series The One. Series yang diproduseri oleh Pevita Pearce dan Gading Marten. Baca sampai habis untuk mengetahui karakter yang Shakira perankan.
Perjalanan Karir Shakira Jasmine
Shakira memulai karir musiknya pada tahun 2013 dengan mengikuti ajang pencarian bakat La Academia Junior Indonesia dan berhasil sampai ke babak 10 besar.
Namanya semakin dikenal masyarakat Indonesia saat mengikuti kompetisi The Voice Kids Indonesia musim pertama di tahun 2016. Meskipun ia tidak lolos hingga babak terakhir.
Kemudian, pada tanggal 26 Oktober 2018 Shakira merilis single perdananya yang berjudul Stalking di bawah naungan label musik Musica Studio’s.
Selain dunia musik, Shakira juga menjajal bakat entertainment di dunia akting. Ia memulai debutnya dalam film Dua Garis Biru yang dirilis pada tahun 2019.
Baca juga: Daftar Cast Vision+ Originals The One
Daftar Film & Series yang Diperankan Shakira Jasmine
Film
- 2019: Dua Garis Biru
- 2020: Guru-Guru Gokil
Web Series
- 2019: Satu Sisi
- 2021: Live with My Ketos, Twisted 2
- 2022: Code Helix, Royal Blood
Shakira Jasmine Memerankan Tokoh Sacha di Series Vision+ Originals The One
Dalam series The One, Shakira berperan sebagai Sacha, salah satu anggota tim e-sport SMBG. Series dengan genre sport, drama, dan romance ini menceritakan tentang seorang gamer yang menjalani hukuman akibat perbuatan curang yang dilakukan olehnya.
Ia kemudian ditarik untuk bergabung ke dalam tim e-sport yang sedang dalam proses pembentukan. Namun, ada mantan pacarnya di tim itu. Nantinya, Sacha lah yang akan membujuk anggota tim lain untuk menerima gamer tersebut.
Dalam perjalanan pembentukan tim, akan ada banyak sekali proses naik turun dari sebuah tim e-sport yang akan ditampilkan. Percintaan yang rumit juga turut memperkeruh keadaan tim.
Sacha, wanita yang cantik dengan pribadi yang menyenangkan, dan memiki aura yang positif, akan menjadi penetralisir keadaan tim SMBG. Tak jarang, ia juga menjadi tempat curhat.
Ketika permainan dimulai, Sacha selalu fokus dalam permainan dan sering menjadi pengambil keputusan saat keadaan sedang intens. Selain itu, ternyata diam-diam ia menjalin hubungan dengan pemilik klub e-sport tersebut.
Penasaran dengan akting seorang penyanyi cantik Shakira Jasmine? Saksikan keseruan drama percintaan dan jatuh bangun di dunia e-sport dalam Series The One, di Vision+!
Unduh aplikasi Vision+ di Google Play Store dan App Store atau kunjungi www.visionplus.id. Informasi lebih lanjut mengenai Vision+, silahkan ikuti akun media sosial resmi Vision+ di @visionplusid (Facebook, Instagram, Twitter, TikTok), atau WhatsApp ke 0888 8000 00.
Vision+, Happiness, Anytime, Anywhere!