Para Penggemar e-Sports, Kenali Karakter Vision+ Originals ‘Sumber Rezeki’ Disini!

JAKARTA – Resmi dirilis pada 17 Maret 2021, Original Series Vision+ Sumber Rezeki sukses menjadi series yang ramai diminati oleh para penonton, khususnya para penggemar e-sports di Tanah Air. Dibintangi oleh dua pro streamer game Bang Pen dan Sky, Sumber Rezeki menjadi original series berhasil mencetak performa yang memuaskan.

Hal ini dibenarkan oleh Clarissa Tanoesoedibjo selaku Director of OTT Product, Marketing, & Programming MVN, “Sumber Rezeki sukses menjadi Vision+ Originals yang paling diminati oleh para pengguna, terlihat dari peningkatan jumlah pengguna baru dan jumlah plays yang cukup pesat. Sumber Rezeki merupakan original content kedua persembahan dari Vision+ yang bergenre e-sports, yang sebelumnya juga memiliki performa yang bagus.”

“Tentunya semua kesuksesan ini dilandasi oleh pemilihan karakter yang dibuat sedemikian rupa, unik, dan sangat dekat ke dunia e-sports. Pengasahan yang dibuat untuk setiap karakter dalam Sumber Rezeki dipertimbangkan dengan sedemikian rupa, sehingga menghasilkan chemistry yang pas dan membuat para penggemar e-sports juga sangat antusias dan terhibur dengan series ini. Seperti karakter-karakter yang akan dijumpai oleh penonton di Vision+ Originals Sumber Rezeki berikut ini ,” lanjutnya.

Udin (Bang Pen)

Tokoh utama Udin ini berasal dari daerah yang mempunya basic bermain game. Sosok udin ini mudah terpancing emosi namun mudah juga tertipu. Karena ingin mencari rezeki Udin merantau ke Jakarta Bersama temanya untuk menjadi Pro Player dan mengikuti turnamen PUBGM.

Ujang (Sky)

Ujang merupakan teman Udin yang sering membuat orang emosi karena kejahilanya yang konyol dan absurd sehingga membuat orang lain sebal. Namun di balik itu Ujang adalah sosok yang lucu dan genit. Ia menemani Udin untuk menjadi Pro Player tetapi Ujang tidak begitu jago bermain game.

Melati (Ghea Indrawari)

Seorang wanita yang sangat lembut, pinter, dan ramah. Melati merupakan adik dari streamer cantik yaitu Mawar. Melati ini tidak pandai berdandan sangat lugu namun diam-diam ia menghanyutkan karena sebenarnya Melati memiliki perasaan terhadap Udin.

Ditemui dalam acara Screening & Press Conference Sumber Rezeki, Ghea Indrawari sebagai pemeran Melati yang juga pertama kalinya menjajal akting di Sumber Rezeki mengatakan, “Melati adalah adiknya Mawar, anaknya ibu kost. Jauh banget karakternya sama aku, karena Melati tuh cupu, diem, gak bisa make-up, tapi diem-diem menghanyutkan. Diam-diam suka sama Udin.”

Mawar (Ina Marinka)

Karakter Mawar sendiri adalah sosok cantik yang merupakan Pro Player yang sangat aktif dalam sosial media. Mawar ini merupakan wanita yang perfectionist, narsis, dan fashionable berbeda dengan adiknya Melati. 

Selain 4 tokoh utama dalam series ini, ada tokoh lainnya yang merupakan orang sekitar Udin dan Ujang selama tinggal di Jakarta. Masing-masing dari mereka memiliki peran yang berbeda-beda dan bisa membuat penonton terhibur dengan kejenakaan setiap karakternya.

Ada sejumlah nama yang tentunya sudah tidak asing lagi bagi para pecinta e-sports di Tanah Air. Seperti Benny Moza sebagai karakter Kevin pro player yang jago main game tetapi sombong, lalu ada Mimin Helmet sebagai Bang Roy, seorang pedagang yang tiap harinya bisa berubah-rubah jualannya. Lalu ada juga Bayu Lisang sebagai Kang Dede, ia adalah satpam kostan Udin dan Ujang yang jayus dan baperan.

Selain itu ada juga Grace Blessing, yang berperan sebagai Gadis, ART kostan yang cantik, baik hati dan tidak sombong. Ditambah Dharty Manulang, sebagai ibu kostan yang galak dan matrealistis hinggan membuat Udin dan Ujang segan dengannya.

Selain itu masih banyak tokoh-tokoh barunya yang akan hadir di original series yang diproduksi oleh Vision+ dan Tim Genesis Dogma. Series ini juga membuat para penonton terhibur dengan kejenakaan dan menguras emosi dengan kepolosan Udin dan Ujang yang bisa ditemikan di setiap episodenya.

Di minggu ini, Sumber Rezeki akan tayang episode ke-3 yang berjudul “Lihat Kosanku Penuh dengan Bunga”, dimana Udin dan Ujang merasa Menjadi Pro Player ternyata tak semudah bayangan. Udin dan Ujang harus mendatangi club e-sports dan berkali kali di tolak. Mulai pasrah, Udin dan Ujang memutuskan untuk kembali ke kampungnya dan mengubur semua impiannya.

Sumber Rezeki hadir di Vision+ dalam format video on demand (VOD) premium sebanyak 8 episode dan bisa diakses secara gratis di episode perdana. Bagi pengguna yang penasaran dengan kelanjutan episode demi episode dari Sumber Rezeki bisa mendapatkannya dengan paket Vision+ Premium seharga Rp 30.000,- untuk berlangganan 30 hari atau pilihan paket lainnya dengan berbagai metode pembayaran.

Penasaran dengan perjalanan kisah perjuangan Udin dan Ujang untuk menjadi Pro Player PUBGM dalam series Sumber Rezeki? Jangan lupa saksikan Original Series Vision+ Sumber Rezeki setiap minggunya secara ekskusif di Vision+.

Untuk mendapatkan pengalaman langsung untuk menikmati konten-konten live streaming TV, film, serial, dan Vision+ Originals, unduh aplikasi Vision+ di Google Play Store/App Store atau kunjungi www.visionplus.id. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Vision+, silahkan mengikuti akun sosial media resmi Vision+ di @visionplusid (Facebook, Instagram, Twitter, & TikTok)

Vision+, Happiness, Anytime, Anywhere!